Kabar gembira untuk para player Mobile Legends karena sebentar lagi akan hadir Event Premium Supply NeoBeast 2025 Phase 1. Melalui event ini, kamu bisa mendapatkan token draw tambahan yang bisa digunakan untuk gacha. Penasaran berapa jumlah token draw tambahannya? Yuk simak pembahasan berikut untuk mengetahuinya!
Quest Premium Supply NeoBeast 2025 Phase 1
Sebelumnya penting untuk kamu ketahui bahwa event ini akan hadir pada tanggal 19 April 2025. Event akan berlangsung hingga 22 April 2025. Kamu cukup menyelesaikan semua quest atau misi yang tersedia untuk mendapatkan token draw tambahan. Berikut informasi lengkap mengenai misi-misinya!
- Login ke dalam game (1 Token)
- Top up diamond dalam jumlah berapapun (2 Token)
- Top up 50 diamond (2 Token)
- Top up 100 diamond (8 Token)
- Top up 250 diamond (8 Token)
- Gunakan 100 diamond (4 Token)
- Gunakan 250 diamond (4 token)
Jika kamu berhasil menyelesaikan semua misi tersebut, kamu akan mendapatkan total 29 token draw tambahan. Bagi player yang memang mengincar untuk mendapatkan Skin NeoBeast, kami sangat menyarankan agar kamu mengikuti event ini. Tujuannya agar bisa mendapatkan skinnya dengan harga yang lebih murah.
Bahkan kamu bisa mendapatkannya dengan harga yang jauh lebih murah apabila menerapkan Tips Hemat NeoBeast 2025 Mobile Legends yang telah kami bagikan pada artikel sebelumnya. Tips tersebut menjelaskan panduan lengkap dari awal event hingga akhir agar player yang mengikutinya bisa mendapatkan Skin NeoBeast dengan harga paling murah.
Masih ingin lebih murah lagi? Solusinya mudah, cukup Top Up Diamond Mobile Legends di RRQ Topup untuk menyelesaikan semua misi dari Event Premium Supply-nya.
Pada 19 April 2025, RRQ Topup juga akan memberikan promo menarik untuk kamu melalui Fasthand Challenge. Silahkan ikuti dan dapatkan kode voucher diskon 50% up to 15.000 untuk 50 orang tercepat setiap sesinya. Semoga beruntung ya!
Akhir Kata
Nah itulah pembahasan lengkap mengenai Event Premium Supply NeoBeast 2025 Phase 1 Mobile Legends. Semoga informasi yang kami bagikan bisa menjadi referensi yang bermanfaat untuk kamu ya. Terima kasih!