Garo merupakan hero marksman dengan jangkauan area serang yang jauh. Memiliki kemampuan positioning yang baik akan membuat Garo sulit untuk tersentuh. Apalagi jika menggunakan set build yang tepat, performanya akan semakin maksimal. Penasaran bagaimana set buildnya? Silahkan simak pembahasan berikut untuk mengetahui Set Build Garo Tersakit Honor of Kings!
Rekomendasi Build Garo Tersakit
Pada Meta Honor of Kings saat ini, banyak player menggunakan build item critical damage ketika bermain Garo. Memang sangat efektif, apalagi jika dikombinasikan dengan build item yang dapat mningkatkan jangkauan serangan. Tanpa perlu basa-basi lagi, berikut rekomendasi set buildnya!
1. Boots of Dexterity
Karena Garo adalah hero marksman, maka cocok untuk menggunakan build item Boots of Dexterity. Menggunakannya akan meningkatkan movement speed sekaligus attack speednya. Garo juga akan lebih sustain karena pasif unik item ini memberikan efek pemulihan Hp sebesar 40.
2. Shadow Ripper
Item damage pertama yang cocok untuk Garo gunakan adalah Shadow Ripper. Dengan menggunakan build item ini akan meningkatkan +35% Attack Speed, +25% Critical Rate, dan +5% Movement Speed.
Tidak hanya itu, pasif unik dari Shadow Ripper yang bernama Strom Strike akan meningkatkan damage serangan dasar sebesar 40. Lalu setiap critical hit yang terjadi, Garo juga akan mendapatkan peningkatan 20% Attack Speed dan 5% Movement Speed tambahan.
3. Eternity Blade
Untuk memicu critical hit lebih mudah terjadi, Garo membutuhkan Eternity Blade. Memberikan tambahan stat berupa +110 Physical Damage dan +20% Critical Rate. Pasif uniknya yang bernama Relentless juga memiliki efek yang menarik, yaitu meningkatkan 20% Critical Damage. Perlu kamu ketahui juga bahwa pasif unik item ini membuat setiap 2% Critical Rate akan meningkatkan 1% Critical Damage
4. Sunchaser
Selanjutnya ada build item Sun Chaser yang wajib kamu gunakan ketika bermain hero Garo. Memberikan peningkatan stat berupa +25% Attack Speed, +10% Critical Rate, dan +5% Movement Speed.
Yang menarik dari build item ini adalah efek yang dihasilkan dari pasif uniknya. Pasif unik Precision meningkatkan damage serangan dasar sebesar +100 (Karena Garo Hero Marksman). Lalu ada juga pasif unik Daybreak yang meningkatkan jangkauan serangan dasar sebesar 150 sekaligus meningkatkan 20% Movement Speed selama 5 detik.
5. Daybreaker
Daybreaker cocok untuk Garo gunakan ketika memasuki late game. Ketika menggunakannya, Garo akan mendapatkan tambahan stat berupa +50 Physical Damage, +35% Attack Speed, dan +10% Critical Rate. Damage yang dihasilkan akan lebih maksimal ketika sudah menggunakan build item ini.
Bahkan serangan Garo juga akan lebih efektif kepada hero tank karena ada peningkatan 20% Physical Penetration yang berasal dari pasif unik Sunder.
6. Bloodweeper
Terakhir ada Bloodweeper yang akan melengkapi set build Garo tersakit ini. Dengan menggunakan Bloodweeper, Garo akan lebih sustain berkat efek Physical Lifesteal dari build item ini. Pasif uniknya yang bernama Revive, memberikan efek pemulihan 400-610 Hp dalam 5 detik setelah Hp sendiri turun di bawah 30%.
Arcana Garo Honor of Kings
Ingin lebih maksimal lagi performanya dalam pertandingan? Solusinya mudah, kamu hanya perlu menggunakan set arcana yang peningkatan statnya sesuai dengan build yang kamu gunakan. Berikut rekomendsi set Arcana Garo Honor of Kings yang sesuai dengan rekomendasi build di atas!
- Reaver (5x)
- Hunt (5x)
- Eagle Eye (10x)
- Calamity (7x)
- Red Moon (3x)
Set Arcana tersebut akan meningkatkan Physical Damage, Critical Rate, Physical Penetration, Physical Lifesteal, Movement Speed, dan Attack Speed Garo. Hal ini tentu saja akan membantu untuk memaksimalkan performa Garo dalam pertandingan.
Common Skill Garo Honor of Kings
Karena tidak memiliki skill dash sebagai escape skill, maka Common Skills yang cocok untuk Garo adalah Flash. Kamu bisa memanfaatkan Flash untuk kabur dari kejaran lawan atau sebaliknya. Namun perlu kamu perhatikan betul agar tidak sembarangan saat menggunakan Flash karena memiliki cooldown yang cukup lama, yaitu selama 120 detik setelah digunakan.
Akhir Kata
Nah itulah pembahasan lengkap mengenai Rekomendasi Build Garo Tersakit Honor of Kings. Semoga bermanfaat dan membuat kamu paham apa saja build item serta set arcana yang cocok untuk Garo pada meta saat ini.
Sedikit informasi tambahan, bagi yang sedang mencari tempat Top Up Tokens Honor of Kings murah, terpercaya, dan terjamin aman bisa langsung ke RRQ TopUp ya. Top up murah? ya RRQ TopUp!
Baca Juga: Skin Garo Amber Era Honor of Kings